6 Orang Dosen IESP Menempuh Studi Doktoral

Menurut Kajur IESP, DR. H. Ahmad Yunani, M.Si, dosen tetap di jurusan IESP berjumlah 26 orang, 3 orang sudah berpendidikan Doktoral dan 6 orang diantaranya masih menempuh studi doktoral. Sisanya 17 orang bergelar magister

IESP Lakukan Tracer Studi 2015 Secara Online

Menurut ketua tim tracer studi IESP, Ali Wardhana, M.Si, "ada yang berbeda pada pelaksanan Tracer Studi di tahun2015 ini. Bila sebelumnya pelaksanan tracer studi hanya menggunkan media offline tapi kini telah ditambahkan dengan media online.

Tracer Studi Alumni

Kepada Para Alumni Jurusan IESP yang kami hormati, Peningkatan kinerja pembelajaran dan kualitas lulusan merupakan tujuan yang selalu kami inginkan. Untuk itulah kami melalukan studi penelusuran alumni. Dan kami berharap Bapak/Ibu dan rekan-rakan alumni dapat meluangkan waktunya mengisi kuesioner di bawah ini. Atas bantuan dan waktu yang diluangkan kami ucapkan banyak terima kasih.

Historia HIMIESPA

Awalnya diadakan perkumpulan komti masing2 angkatan, hasil dari pembahasan tersebut, maka terbentuklah Himpunan Mahasiswa Jurusan IESP, atau HIMIESPA.

IESP Laksanakan Rapat Koordinasi Borang Akreditasi

Pada tanggal 11 Januari 2015 jam 10.00 wita di ruangan jurusan IESP dilakukan rapat koordinasi panitia borang prodi, langsung dipimpin oleh ketua jurusan DR. H. Ahmad Yunani, M.Si. Dalam rapat tersebut dibahas tentang koordinasi pengerjaan borang akreditasi prodi periode 2016-2021.

Kamis, 24 Desember 2015

Dua Dosen IESP ke UNES


 
FEB Unlam Pelajari Aplikasi Sistem Online Akademik dan Keuangan ke UNES


Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Lambung Mangkurat (Unlam) Banjarmasin melaksanakan studi banding ke Universitas Negeri Semarang (Unnes) terkait dengan Sistem Pengelolaan Akademik dan Sistem Pengelolaan Keuangan.

Dipimpin langsung oleh Ketua Progam Diploma III Unlam Drs Muhammad Effendi MS, rombongan diterima oleh Kepala Biro Administrasi Umum dan Kepegawaian (BAUK)  Drs Sutikno MSi di ruang Vicon Kampus Unnes, Rabu (23/12).

Drs Muhammad  Efendi, MS,  menuturkan bahwa kunjungan ini untuk mempersiapkan Fakultas Ekonomi Unlam untuk menjadi percontohan. “Kami akan menggali ilmu dari Unnes terkait dengan pengelolaan akademik dan pengelolaan keuangan. Selain itu kami juga akan membuat Fakultas Ekonomi Unlam untuk menjadi percontohan dalam menghitung Beban Kerja Dosen (BKD),” ungkapnya.

Sementara itu, Drs Sutikno dalam sambutannya mengucapkan selamat datang di Unnes kampus konservasi, dan mengharap agar jalinan kerja sama terus berlanjut dan untuk pertemuan berikutnya. “Kami akan berusaha untuk memfasilitasi kunjungan Unlam di Unnes, dan kami harap kunjungan ini dapat berlanjut kedepan,” katanya.

Pada kesempatan itu UNES menjelaskan bahwa kampus mereka telah melaksanakan segala kegiatan akademik, adminstrasi dan keuangan secara online.  Prinsipnya adalah sentralisasi system dan disentralisasi wewenang.

UNES telah memiliki 120 buah server  dan memiliki 109 aplikasi online diimana 10 buah aplikasi telah memiliki HAKI dan 10 buah sedang diajukan untuk mendapatkan HAKI.

Mulanya memang berat untuk melakukan budaya kerja dengan system online tapi pada akhirnya kami malah seperti kecanduan. Semua pekerjaan kini malah kami buat aplikasi system onlinenya hingga mencapai 109 aplikasi, jelas pak Suminan, Mona dan Alfat dari UPT TIK.

Rombongan FEB Unlam dipimpin ketua Diploma III, Drs. Muhammad Effendi, MS dan juga diikuti   Ali Wardhana, SP, M.Si selaku Kabid Akademik dan Kemahasiswaan DIII yang keduanya merupakan dosen IESP.